Skip to Content

AvaTrade Indonesia: Ulasan dan Umpan Balik Trader 2024

3.7 / 5

AvaTrade merupakan pialang perdagangan online terkemuka internasional yang telah menyediakan solusi perdagangan inovatif sejak didirikan pada tahun 2006. Pialang ini didirikan oleh para profesional di bidang keuangan dan pakar perdagangan web dengan visi untuk memberdayakan berbagai macam individu di seluruh dunia untuk melakukan kegiatan perdagangan dan berinvestasi dengan penuh keyakinan diri dalam lingkungan yang bersifat aman, terjamin, dan inovatif.

Informasi Umum

AvaTrade telah berkembang pesat sejak didirikan dan kini melayani lebih dari 200.000 pelanggan secara global, mengeksekusi lebih dari 2 juta perdagangan per bulan, dan memiliki volume perdagangan per bulan senilai lebih dari $60 miliar. AvaTrade beroperasi secara internasional dari kantor pusatnya yang berlokasi di Irlandia: Five Lamps Place, Amiens Street, Dublin 1, Irlandia. Selain itu, AvaTrade memiliki kantor pusat di Italia, Prancis, Jepang, Spanyol, Australia, Mongolia, Tiongkok , Nigeria, Chili, dan Afrika Selatan. Dengan semua kantor ini di seluruh dunia, AvaTrade bisa menawarkan dukungan dan layanan yang dibutuhkan oleh para pelaku perdagangan di seluruh dunia secara kompeten.

Sejak tahun 2009, AvaTrade telah memenangkan 9 penghargaan industri utama dan terus menjadi yang terdepan dengan menghadirkan solusi perdagangan yang inovatif dan layanan pelanggan yang terbaik di kelasnya. Pialang ini sangat mapan dan memiliki reputasi yang sangat baik di industrinya. Selain itu, AvaTrade dilisensikan dan diregulasi oleh berbagai otoritas regulasi di seluruh dunia. Lihat siapa pihak regulator di bawah ini.

  • AVA Trade EU Ltd diregulasi oleh Central Bank of Ireland
  • AVA Trade Ltd diregulasi oleh B.V.I Financial Services Commission
  • Ava Capital Markets Australia Pty Ltd diregulasi oleh ASIC
  • Ava Capital Markets Pty diregulasi oleh South African Financial Services Board (FSP)
  • Ava Trade Japan K.K. diregulasi di Jepang oleh FSA dan FFAJ

Keuntungan dan Kerugian

Sangat Diregulasi: AvaTrade mematuhi ketentuan regulasi 5 regulator global berbeda, yang memastikan layanan perdagangannya bersifat profesional, andal, dan transparan.

Dukungan yang Luar Biasa: Layanan pelanggan oleh AvaTrade merupakan yang terbaik di kelasnya dan telah memenangkan berbagai macam penghargaan di bidang layanan pelanggan dan jasa. Dukungan tersedia selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu, dan tersedia dalam berbagai bahasa, dengan 37 nomor telepon dari berbagai negara yang berbeda dan saluran dukungan pelanggan internasional. Selain itu, pelaku perdagangan bisa menghubungi bagian dukungan melalui email, obrolan langsung, dan berbagai saluran media sosial yang ada.

Beberapa Macam Platform Perdagangan: AvaTrade menyediakan beragam pilihan platform perdagangan yang canggih bagi para pelaku perdagangan. AvaTrade memiliki platform perdagangan yang sesuai bagi diri Anda, terlepas dari tingkat pengalaman yang dimiliki.

Edukasi yang Komprehensif: AvaTrade menyediakan materi edukasi yang luas untuk semua tingkatan pelaku perdagangan.

Bagian Pertanyaan Umum: Bagian Pertanyaan Umum hanya membahas tentang topik umum dan Anda harus mencari secara lebih cermat untuk menemukan informasi yang Anda cari.

Ketentuan Perdagangan

AvaTrade menerapkan kondisi perdagangan yang menguntungkan bagi para pelaku perdagangan, yang telah membantu mereka mencapai prestasi terbaiknya di antara pialang perdagangan online. AvaTrade tidak membebankan komisi apa pun, dan hanya menetapkan biaya dari spread yang ada. Pelaku perdagangan bisa memilih antara dua model penetapan harga yang berbeda, spread tetap atau spread floating. Spread tetap bukanlah yang terendah di industrinya, dengan spread 1,9 pip untuk pasangan mata uang utama EUR/USD. Bagi pedagang yang lebih aktif dan berpengalaman, mereka bisa memilih untuk melakukan kegiatan perdagangan dengan spread floating, yang biasanya berkisar di angka 0,7 pip untuk pasangan mata uang EUR/USD. AvaTrade memberi penghargaan kepada para pelaku perdagangan yang serius, dengan nilai setoran lebih dari USD, EUR, GBP 100.000, atau dengan nilai yang setara, serta pelaku perdagangan dengan volume perdagangan kuartalan sebesar $100 juta. Pelaku perdagangan di tingkat ini mendapatkan keuntungan dari spread yang lebih kecil. Hal lain yang perlu diingat adalah bahwa spread bisa bervariasi antara platform perdagangan, dan AvaTrade memberikan banyak pilihan platform perdagangan kepada para pelaku perdagangan.

Platform Perdagangan

Dari segi platform perdagangan, AvaTrade tidak memberikan layanan yang mengecewakan. Pialang ini menyediakan platform untuk hampir semua jenis pelaku perdagangan. AvaTrade memiliki platform yang sesuai dengan kebutuhan pelaku perdagangan pemula maupun berpengalaman. Setiap platform menghadirkan pengalaman perdagangan yang unik dan hebat kepada para pelaku perdagangan, baik dalam mode manual maupun otomatis. Meskipun pelaku perdagangan bisa memilih di antara berbagai macam platform perdagangan, banyak di antaranya yang dibangun atas dasar atau diintegrasikan ke dalam perangkat lunak perdagangan MetaTrader. Perangkat lunak perdagangan ini merupakan yang paling umum dan populer di dunia, serta memungkinkan akses ke lebih dari 250 instrumen perdagangan, berbagai macam alat bantu analisis yang canggih, berbagai indikator teknis, dan paket pembuatan bagan yang canggih. Antarmuka pengguna di semua platform MetaTrader bersifat sangat intuitif, sangat responsif, dirancang dengan baik, dan bersifat ramah pengguna. Platform AvaTrade merupakan yang terbaik di kelasnya dan telah memenangkan berbagai macam penghargaan. Lihat platform perdagangan yang ditawarkan oleh AvaTrade di bawah ini.

Platform Perdagangan Manual: MetaTrader 4 (MT4); MetaTrader 5 (MT5); MetaTrader 4 Web Trading; AvaOptions; AvaTradeGo.

Perdagangan Otomatis: DupliTrade; MQL5; ZuluTrade; RoboX; Mirror Trader.

Perdagangan Seluler

AvaTrade menghadirkan platform perdagangan mobile yang canggih, yang disebut sebagai “AvaTradeGo”. Platform perdagangan mobile ini tersedia untuk diunduh di perangkat seluler iOS dan Android, dari Apple App Store dan Google Play Store. Aplikasi perdagangan mobile dirancang dan dibuat secara intuitif untuk menghadirkan pengalaman perdagangan mobile yang terbaik. Pelaku perdagangan memiliki akses ke dasbor canggih yang dilengkapi dengan berbagai alat bantu manajemen, grafik tingkat lanjut, feed langsung tentang tren pasar, dan aspek sosial untuk memahami sentimen pasar. Platform perdagangan mobile tidak menampilkan tingkat kerumitan yang sama dengan platform desktop dan platform perdagangan berbasiskan web dari AvaTrade, namun lebih difokuskan pada pengalaman perdagangan mobile yang sederhana dan cepat. Bagaimanapun juga, hal inilah yang diinginkan oleh para pelaku perdagangan dari platform perdagangan mobile, karena mereka biasanya melakukan kegiatan perdagangan dan pengambilan keputusan yang serius menggunakan platform desktop. Oleh karena itu, aplikasi AvaTradeGo menyediakan akses ke portofolio pelaku perdagangan, teknik analisis sederhana, wawasan tentang sentimen pasar, dan aspek perdagangan sosial.

Akun Demo

Bagi pelaku perdagangan yang masih ragu untuk melakukan kegiatan perdagangan, AvaTrade memiliki akses akun demo yang sama seperti akun sungguhan. Pelaku perdagangan bisa merasakan pengalaman perdagangan yang otentik dengan melakukan kegiatan perdagangan menggunakan uang virtual di akun demo. Semua alat bantu, fitur, dan instrumen perdagangan yang sama tersedia di akun demo. Oleh karena itu, pelaku perdagangan bisa menggunakan platform perdagangan AvaTrade secara langsung sebelum membuka akun sungguhan.

Jenis Akun

AvaTrade menawarkan hanya dua jenis akun perdagangan kepada para pelaku perdagangannya, yaitu akun perdagangan standar dan akun perdagangan Syariah bebas swap bagi para pelaku perdagangan yang beragama Islam. Semua jenis akun bisa dibuka secara gratis, namun memerlukan setoran minimum sebesar $100 sebelum bisa melakukan kegiatan perdagangan. Setelah membuka suatu akun, pelaku perdagangan bisa mengakses semua platform, alat bantu, dan fitur yang ditawarkan oleh AvaTrade. Setiap pelaku perdagangan diperlakukan secara setara dan diberi peluang yang sama.

Pembukaan Akun

Membuka akun dengan AvaTrade sangatlah sederhana dan mudah. Hanya ada tiga langkah dasar yang diperlukan untuk membuka akun Anda, berikut adalah caranya.

  1. Lengkapi formulir pengajuan dari situs web AvaTrade.
  2. Verifikasikan informasi pribadi Anda.
  3. Setorkan dana ke akun Anda dengan setoran minimum $100.

 

Meskipun langkah-langkah di atas bersifat sederhana, AvaTrade memerlukan dokumen tertentu untuk memverifikasi akun Anda. Semua pelaku perdagangan wajib mengirimkan salinan identitas diri (paspor, SIM, KTP) yang berwarna. Selain itu, untuk membuktikan identitas diri Anda, pelaku perdagangan harus menyerahkan bukti informasi alamatnya. Misalnya, pelaku perdagangan bisa mengirimkan tagihan utilitas dalam jangka waktu 6 bulan terakhir. Tagihan utilitas harus memiliki nama dan alamat yang sesuai dengan informasi yang Anda berikan dalam formulir pengajuan. Jika Anda tidak memiliki tagihan utilitas, laporan mutasi bank atas nama dan alamat Anda juga bisa dikirimkan. Seluruh proses verifikasi membutuhkan waktu tidak lebih dari beberapa hari, dan setelah terverifikasi, pelaku perdagangan bisa segera memulai kegiatan perdagangannya.

Penarikan Dana

AvaTrade menyediakan proses penarikan dana yang sederhana. Untuk menarik dana dari akun, Anda harus mengunjungi bagian penarikan di akun Anda dan mengajukan permohonan penarikan dengan melengkapi formulir penarikan online. Setelah melengkapi formulir ini, metode penarikan yang tersedia akan ditampilkan untuk Anda. Karena adanya peraturan antipencucian uang, para pelaku perdagangan wajib menarik dananya ke sumber rekening yang sama dengan yang mereka gunakan untuk menyetorkan dana. Mereka harus melakukannya hingga nilai 200% dari jumlah deposit awal. Misalnya, jika pelaku perdagangan menyetorkan dana sebesar $1.000 dengan kartu kredit, mereka wajib menarik $2.000 pertama mereka ke kartu kredit yang sama sebelum metode penarikan lainnya bisa disediakan. Semua penarikan biasanya diproses dalam jangka waktu 1 – 2 hari kerja, namun berikan tenggat waktu sekitar 10 hari kerja untuk alokasi penarikan dana. Metode penarikan yang bisa diakses oleh pelaku perdagangan mencakup: Kartu Kredit, Transfer Antar Bank, Skrill, WebMoney, dan Neteller.

Pelatihan Trader

AvaTrade berdedikasi untuk memberikan edukasi kepada para kliennya agar mereka bisa melakukan kegiatan perdagangan dengan percaya diri, dan oleh karenanya menyediakan pusat edukasi yang ekstensif di situs web mereka. Di pusat edukasi ini, pelaku perdagangan bisa menemukan berbagai macam artikel, tutorial, panduan, video perdagangan, webinar, eBook, dan banyak lagi. AvaTrade memiliki materi edukasi bagi para pelaku perdagangan tingkat pemula dan tingkat lanjut. Apa pun tingkat pengalaman Anda, pusat edukasi AvaTrade bisa membantu perkembangan diri Anda.

Haruskah saya berdagang dengan AvaTrade?

AvaTrade merupakan pialang perdagangan online bereputasi tinggi yang menghadirkan layanan perdagangan yang luar biasa. Mereka melayani berbagai macam pelaku perdagangan dan menghadirkan berbagai macam instrumen keuangan untuk diperdagangkan di berbagai jenis pasar global. Pialang ini telah terbukti menjadi pemimpin di bidangnya karena telah memenangkan berbagai macam penghargaan multinasional dan bersifat sangat teregulasi. Jika Anda seorang pelaku perdagangan yang ingin melakukan kegiatan perdagangan dengan pialang perdagangan yang bersifat profesional dan kompeten, AvaTrade bisa menjadi pilihan yang tepat bagi diri Anda.

Ulasan tentang AvaTrade

Komentar tentang AvaTrade
( 0 )
Rating: 4.4 / 5

Tinggalkan komentar

AvaTrade Indonesia: Ulasan dan Umpan Balik Trader 2024

Kunjungi Situs