Anda sorang pebisnis, atau ingin memulai bisnis? Jika iya, sebagai seorang pebisnis tentunya anda telah memiliki perencanaan yang matang terhadap bisnis yang anda kerjakan. Termasuk berbagai kendala yang dikemudian hari akan muncul. Jika anda masih bingung dengan hal-hal tersebut anda mungkin harus mencoba menggunakan suatu konsep yang disebut ERP. Apa itu ERP? Secara umum memang banyak masyarakat yang tidak paham apa itu ERP.

ERP

ERP atau Enterprise Resource Planning merupakan sebuah konsep yang digunakan untuk merencanakan dan mengelola sumber daya perusahaan meliputi dana, manusia, suku cadang, waktu, material, dan kapasitas yang berpengaruh luas terhadap manajemen paling atas hingga operasional. Adanya konsep tersebut diharapkan dapat bermanfaat secara optimal untuk menghasilkan nilai tambah bagi seluruh pihak yang berkepentingan atas perusahaan tersebut. ERP telah banyak digunakan oleh berbagai perusahaan yang bergerak dalam bidang perdagangan, manufaktur, jasa pelayanan,pertambangan minyak dan gas, telekomunikasi, serta masih banyak lainnya.

Sumber: http://www.technocrattechnologies.com/

Sumber: http://www.technocrattechnologies.com/

Keuntungan yang bisa anda dapat dari ERP adalah, segala proses bisnis yang tadinya bersifat manual dapat bekerja secara otomatis, sehinnga banyak keuntungan yang didapat. Seperti menghemat biaya, menghemat waktu, menghemat sumber daya manusia, keakuratan data, serta control terhadap perusahaan akan lebih mudah. Secara sederhana, semua depertemen, divisi, dan seluruh fungsi perusahaan anda dapat dipantau melalui sistem terkomputerisasi dan terlayani dengan mudah. Masih bingung dengan peras dan sistem kerja ERP? Sebagai contoh umum, misalkan anda memiliki sebuah toko kecil yang menjual berbagai produk dengan harga yang bervariasi.

Pada suatu ketika anda pasti akan mengalami stok barang yang habis. Banyak dari konsumen yang berbelanja dan mengeluh dengan ketersediaan barang. Dengan karyawan yang terbatas dan bisnis anda semakin berkembang, maka tentunya anda harus menambah jumlah karyawan untuk mengantisipasi hal-hal tersebut. Ditambah lagi, terkadang pada beberapa toko kecil, semua jenis transaksi, pemesanan, atau yang lainnya hanya dicatat dalam sebuah buku. Lalu bagaimana jika anda memiliki perjanjian jual beli dari lebih 100 konsumen atau lebih dari 1000 suplier. Rasanya mencatat di buku bukan lagi hal yang efektif. Hal inilah yang membuat ERP sangat penting bagi dunia bisnis.

Untuk menggunakan sebuah ERP tentunya anda harus memiliki fitur utama dari sistem ini yakni berupa database yang secara bersama dapat dibagikan serta mendukung beberapa fungsi yang digunakan oleh unit bisnis yang berbeda. Misalnya bagian akutansi dan penjualan dapat mengandalkan informasi yang sama untuk kebutuhan khusus mereka secara bersama. Software ERP juga menawarkan beberapa hal seperti yang digunakan pada pelaporan disinkronisasi dan otomatis. Semua laporan akan terjaga pada database dan spreadsheet yang terpisah, kemudian secara manual akan bergabung dengan hasil laporan lainnya dari bidang lainnya, sehingga staff dapat menarik semua laporan dalam satu sistem. Misalnya dengan order penjualan yang otomatis akan mengalir ke sistem keuangan tanpa manual re-keying.

Hal ini sangat memudahkan departemen manajemen pesanan dala memproses pesanan lebih cepat dan akurat. Fitur lainnya dari ERP adalah adanya sebuah portal atau dashboard untuk memungkinkan karyawan memahami kinerja bisnis pada metric kunci. Untuk memtuskan menggunakan ERP tentunya anda juga harus menganggarkan beberapa biaya. Pilihlah ERP yang memang sesuai dengan kebutuhan sehingga biaya yang dibutuhkan juga sesuai.

Kemudian, pertimbangkan lagi apakah perusahaan anda mampu mengimpelentasikan sendiri atau tidak. Jika tidak pastinya anda harus menyewa jasa konsultan dan mengeluarkan beberapa biaya lagi. Maka dari itu dalam memilih ERP pastikan fleksibel, open system, best business practices, standard dan minimum customization, maupun mampu melakukan End to End intregation.

Daftar gratis di Olymp Trade: