Artikel ini dibuat untuk membuat hidup Anda menjadi lebih mudah. Kita akan membahas mengenai perangkat berguna yang akan memudahkan trading Forex Anda. Anda akan mempelajari apa itu kalender ekonomi, kalkulator online (atau kalkulator kurs), Korelasi Matrix, mengapa Anda harus menggunakannya dan lainnya. Tanpa menunda lagi, ayo kita selami dunia perangkat Forex yang paling berguna.

Artikel ini dibuat untuk membuat hidup Anda menjadi lebih mudah. Kita akan membahas mengenai perangkat berguna yang akan memudahkan trading Forex Anda. Anda akan mempelajari apa itu kalender ekonomi, kalkulator online (atau kalkulator kurs), Korelasi Matrix, mengapa Anda harus menggunakannya dan lainnya. Tanpa menunda lagi, ayo kita selami dunia perangkat Forex yang paling berguna.

Mengapa Anda Memerlukan Perangkat Tersebut?

Tentu saja, Anda tetap bisa trading tanpa perangkat ini. Dengan koneksi internet yang bagus dan platform trading yang bisa diandalkan, seperti MetaTrader 4, Anda memiliki semua kesempatan untuk menjadi trader sukses. Tetapi jika Anda ingin mengatur waktu dengan lebih baik dan meningkatkan kinerja Anda secara keseluruhan maka perangkat yang tepat adalah yang Anda butuhkan.

Bagaimana Memilih Perangkat Yang Tepat?

Beberapa perangkat memang sudah jelas sesuai untuk semua tipe trader, seperti terminal trading yang bagus seperti MT4. Sementara yang lainnya, tergantung pada gaya trading Anda. Contoh, jika saat ini Anda memilih untuk trading pada market single maka perangkat Korelasi Matrix yang membandingkan pasangan mata uang berbeda, tidak akan bermanfaat untuk Anda.

Jika Anda mencari perangkat yang tepat, Anda harus memperhatikan beberapa karakteristik berikut ini: 

  1. Kegunaan dan fungsi – Perangkat harus memiliki semua fungsi yang Anda butuhkan dan harus tampil dengan baik, tanpa kesalahan yang berulang.
  2. Mudah digunakan – jika Anda kesulitan untuk mengerti cara kerja perangkat, maka ini hanya akan mempersulit hidup Anda, bukan memudahkan, oleh karena itu perangkat tersebut bukan yang Anda butuhkan.
  3. Terjangkau atau gratis – jika Anda harus membayar dengan uang yang besar untuk perangkat tertentu, ini kemungkinan tidak layak dan Anda bisa mencari yang lebih murah atau bahkan analog yang gratis.
  4. Dapat diandalkan – jika perangkat Anda memberikan sinyal atau analisa yang Anda butuhkan Anda harus memastikan bahwa itu akurat, jadi selalu cek ulang darimana perangkat ini berasal (perangkat dari broker biasanya dapat diandalkan).

Dan sekarang saatnya untuk berbicara mengenai perangkat yang harus Anda coba.

MetaTrader 4 dan MetaTrader 5

Selalu awali dengan platform trading yang dapat diandalkan dimana hal ini akan menjadi perangkat utama Anda setiap hari. Banyak developer dan broker datang dengan terminal trading baru setiap waktu, tetapi memerlukan waktu untuk mengujinya.

Jika Anda tidak yakin menggunakan platform yang mana, mulai dengan MetaTrader. Platform ini memiliki set indikator gratis, perangkat analisa, dan bahkan Expert Advisor yang sudah built di platform dari awal. Berkat fungsi dan keandalannya, MetaTrader adalah pilihan nomor satu diantara kebanyakan trader.

Kalender Ekonomi

Bahkan jika Anda lebih menyukai analisa teknikal, Anda masih harus tahu mengenai rilis berita utama, karena market mungkin akan bertindak secara tak terduga selama momen ini. Kalender ekonomi yang bagus menyediakan informasi tentang suku bunga bank sentral, peristiwa ekonomi utama, pidato dan pendapat dari chairman yang berbeda, dll.

Pada perangkat ini Anda akan menemukan beberapa informasi berikut:

  • Nilai atau angka yang diharapkan
  • Nilai sebelumnya
  • Tanggal dan waktu rilis berita
  • Kemungkinan dampak  pada mata uang

Perbedaan antara angka sebelumnya dan angka terbaru, atau antara angka yang diharapkan dan angka sebenarnya, akan memiliki dampak yang signifikan pada harga mata uang dan dengan demikian meningkatkan volatilitas market. Selalu cek kalender ekonomi pertama kali di pagi hari, sebelum Anda membuat transaksi pertama.

Kalkulator Online

Jika Anda ingin mengelola risiko dengan baik, Anda sangat memerlukan kalkulator online. Dengan bantuan kalkulator online, Anda akan mengetahui volume dari potensial profit/rugi, ukuran posisi yang dibutuhkan, nilai pip, dan lainnya. Berikut adalah daftar kalkulator yang paling bermanfaat:

  • Kalkulator nilai Pip – kalkulator ini akan menunjukkan harga 1 pip tergantung pada pasangan mata uang dan ukuran posisi Anda.
  • Kalkulator Margin – kalkulator ini akan menghitung berapa margin yang dibutuhkan untuk membuka dan mempertahankan trading tertentu.
  • Kalkulator ukuran posisi – kalkulator ini akan membantu menentukan ukuran posisi optimal tergantung pada sistem manajemen risiko Anda. 
  • Kalkulator Volatilitas – berdasar pada volatilitas pasangan sebelumnya untuk periode sebelumnya hingga 1 tahun, ini menunjukkan kemungkinan volatilitas dari pasangan mata uang untuk momen khusus ini.

Korelasi Matrix

Cara harga satu pasangan mata uang berhubungan dengan harga pasangan lain disebut korelasi. Disarankan untuk tidak trading instrumen dengan level korelasi yang mirip, karena posisi untuk menyeimbangkan untuk pasangan tersebut akan mengikat dana margin Anda yang mana sebenarnya dapat digunakan untuk trading yang lain.

Jadi jika Anda memilih untuk trading pada beberapa pasar secara bersamaan, Anda harus menggunakan perangkat Korelasi Matrix. Ini akan menunjukkan Anda tingkat korelasi dari pasangan mata uang pada rentang waktu yang berbeda.

Jurnal Trading

Jika Anda ingin mencapai kesuksesan di Forex, Anda sangat memerlukan untuk membuat jurnal trading. Beberapa trader memilih untuk melakukannya secara manual, tetapi jurnal trading online kemungkinan lebih nyaman. Di sini Anda akan melihat keseluruhan kinerja Anda untuk periode tertentu, menandai trading Anda yang tidak berhasil untuk dianalisa dan dihindari ke depannya, dan juga simpan screenshot trading untuk analisa yang lebih baik.

Virtual Private Service

Jika Anda menggunakan Expert Advisor dan indikator teknikal, tetapi komputer Anda tidak bisa aktif sepanjang waktu, Anda bisa menggunakan Virtual Private Service atau VPS. Dengan cara ini semua posisi Anda akan tetap berjalan di server pada suatu tempat di luar rumah Anda. Sebelum memilih VPS, selalu baca reviewnya, pastikan Anda memilih server yang terpercaya.  

Penutup

Ini hanyalah daftar perangkat yang paling populer yang mungkin bisa Anda gunakan untuk trading. Tentu saja, Anda bisa pergi lebih dalam dan mendapatkan satu paket  Expert Advisor, indikator, dan seterusnya. Apapun yang Anda pilih, selalu gunakan sumber yang sudah terbukti dan update layanan Anda tepat waktu.

Daftar gratis di Olymp Trade: