Dalam berbisnis tidak hanya dibutuhkan produk yang berkualitas sehingga mampu bersaing dengan competitor namun juga perlu membangun hubungan dengan pelanggan yang nantinya membangun reputasi anda. Adanya komunikasi dengan pelanggan dapat menciptakan pelanggan yang setia dengan produk yang anda hasilkan. Pelanggan setia inilah yang selalu dijadikan pelanggan potensial oleh perusahaan. Oleh karena itu perlu strategi pemasaran yang efektif agar produk yang anda hasilkan juga direspon pasar.

Strategi Pemasaran

Para pebisnis ulung tentu akan menanggapi perubahan yang terjadi di masyarakat kemudian menelurkan strategi pemasaran yang kreatif apalagi jika kompetisi bisnis kian tinggi. Bila saat ini anda juga termasuk salah satu pebisnis yang hendak mencoba strategi pemasaran yang baru maka tak ada salahnya menyimak contoh – contoh strategi pemasaran berikut ini:

Sumber: http://www.bekasiurbancity.com/

a. Free sample

Banyak sekali perusahaan besar sebelum meluncurkan produk barunya mereka akan memberikan sample produk baru mereka secara gratis. Hal ini dilakukan untuk melihat respon pasar dan kelebihan serta kekurangan dari produk yang hendak dijual di pasaran. Anda juga bisa mendapatkan beberapa saran yang bisa anda gunakan untuk produk anda kedepannya dari konsumen.

b. Buy 1 get 1

Satu lagi strategi pemasaran yang bisa bikin produk anda cepat laku yakni buy 1 get 1. Strategi ini biasa diterapkan untuk memperkenalkan produk yang baru atau menghabiskan stock barang yang kurang diminati. Produk yang ditawarkanpun jangan asal dan sebaiknya tawarkan produk yang masih berkesinambungan satu dengan lainnya. Contohnya saja anda bisa menjual sabun cuci pakaian dan mengratiskan softener pada pelanggan.

c. Competition

Bila dirasa pemasaran online anda dirasa kurang maksimal anda bisa menggunakan event competition atau campaign yang bisa menarik minat netizen. Salah satu contohnya saja blog competition atau video kocak atau unik dengan menggunakan produk anda. Kegiatan ini bisa saja menjadi viral dan membuat produk anda semakin dikenal oleh khalayak ramai.

d. Endorse

Jika kompetisi kurang maksimal bagaimana bila anda mencoba endorse? Anda bisa mencari figus selebgram yang kini menjadi perbincangan public. Biaya endorse beragam tergantung siapa figure yang anda pilih. Pilihlah figure yang memiliki reputasi yang baik sehingga reputasi produk anda juga akan dikenal baik oleh masyarakat.

e. Diskon

Startegi satu ini memang biasa dilakukan oleh pebisnis yakni penerapan diskon. Ketika anda menggunakan strategi diskon ada baiknya juga mencantumkan harga normal barang juga sehingga pelangganpun menyadari perbedaan harga sebelum diskon dan setelah diskon. Gunakan pula angka yang tak biasa seperti 299.999 agar menarik para pembeli.

f. Guerilla promotion

Berpromosi menggunakan poster, spanduk atau sticker memang biasa tapi bagaimana jika anda menggunakan media ini dengan tidak biasa. Anda bisa berpromosi produk anda dengan membentuk seperti mural atau menggunakan gambar seperti 3 dimensi. Selain menarik dari segi visual juga mampu menjadi viral.

g. Muncul di layar kaca

Jika menurut anda beriklan di televise itu biasa bagaimana jika berinvestasi dengan berpromosi melalui drama atau film. Para artis dalam drama atau film tersebut akan menggunakan produk anda dalam beberapa adegan tertentu. Berpromosi seperti ini di Korea Selatan sangat umum dilakukan terlebih bila drama yang ditayangkan memiliki rating yang bagus.

h. Varian produk

Strategi pemasaran yang terakhir ialah menggunakan varian produk seperti yang diterapkan oleh Google. Google memiliki beragam produk mulai dari google adsense, maps, search engine dan masih banyak lainnya yang bisa anda daftarkan menggunakan akun google saja.

Daftar gratis di Olymp Trade: