Cara Menjadi Agen Sembako Tanpa Modal – Mejnadi agen sembako adalah salah satu jenis pekerjaan yang cukup menjanjikan. Ini wajar mengingat kebutuhan masyarakat akan sembako tidak ada habisnya. Bahkan setiap tahun bisa dibilang kebutuhan sembako selalu saja meningkat. Peningkatan ini selaras dengan semakin banyaknya jumlah masyarakat di Indonesia.

Cara Menjadi Agen Sembako Tanpa Modal

Cara Menjadi Agen Sembako Tanpa Modal

Sumber: www.pojokbisnis.com



Meskipun pekerjaan sebagai agen sembako cukup diminati oleh masyarakat, tapi kita sendiri juga menyadari bahwa pekerjaan ini membutuhkan modal yang tidak sedikit. Kebutuhan modal inilah yang membuat beberapa orang menghindar atau menjauh dari pekerjaan sebagai agen sembako. Meskipun potensi keuntungan yang bisa diperoleh cukup besar, faktanya ini tetap tidak bisa menarik perhatian mereka.
Nah untuk mengatasi masalah kebutuhan modal inilah, ulasan tentang cara menjadi agen sembako tanpa modal dibuat. Yuk kita simak ulasan lengkapnya berikut ini:

  1. Membuka Agen Sembako Dengan Modal Orang Lain

Cara pertama yang bisa Anda tempuh untuk bisa menjadi agen sembako tanpa modal adalah dengan bergabung bersama teman. Carilah rekan atau partner yang mau menyokong kebutuhan modal untuk menjadi agen sembako ini. Tentunya di awal, Anda harus memberikan tawaran yang menarik mengenai pembagian keuntungan. Yakinkan teman Anda tentang potensi keuntungan, prospek usaha hingga rencana pengembangan usaha secara terstruktur.
Mengingat di cara pertama ini Anda menggunakan modal orang lain dengan kata lain Anda tidak mengeluarkan modal uang sama sekali maka pastikan rencana usaha sudah dibuat dengan maksimal. Anda juga harus ingat bahwa modal yang Anda gunakan adalah milik orang lain. Jadi selalu kedepankan transparansi anggaran yang digunakan untuk terus bisa memelihara kepercayaan antara kedua belah pihak.

  1. Menjadi Agen Sembako Online

Nah cara kedua yang bisa Anda tempuh untuk menjadi agen sembako tanpa modal adalah dengan berjualan secara online. Saat ini bisa dibilang bahwa hampir seluruh lapisan masyarakat memiliki akses ke internet selama 24 jam sehari. Ini tentu bisa menjadi peluang besar untuk menjaring konsumen bagi agen sembako Anda bukan?
Salah satu keuntungan menjadi agen sembako secara online adalah kebutuhan modal nol persen. Anda hanya perlu memfoto produk sembako yang dijual dan mengirimkannya pada konsumen saat transaksi pembelian dibuat. Anda juga tidak harus menyimpan stok sembako untuk bisa menjadi agen sembako online lho.
Kini sudah ada beberapa aplikasi yang mendukung usaha Anda untuk bisa menjadi agen sembako online. Salah satu aplikasinya adalah kudo. Dengan mendaftar menjadi anggota di platform ini, maka Anda sudah bisa menjadi agen sembako online tanpa modal.
Anda akan memperoleh penghasilan setiap kali transaksi pembelian diselesaikan oleh konsumen. Bayangkan saja tanpa mengeluarkan modal untuk menyimpan stok, Anda tetap bisa berjualan sembako. Bahkan keuntungan yang diperoleh relatif besar mengingat target pasar sembako online sangat luas dan tidak terbatas oleh wilayah serta waktu.
Setelah membaca ulasan di atas, cara menjadi agen sembako tanpa modal yang mana yang menjadi pilihan Anda? Kedua cara di atas sama-sama menarik dan menjanjikan keuntungan. Perbedaan dari kedua cara di atas terletak pada cara penjualan. Di mana cara pertama lebih mengandalkan penjualan offline dan cara kedua lebih condong dengan melakukan penjualan secara online.
Namun perlu Anda ingat juga bahwa cara pertama ini mengharuskan Anda untuk berbagi keuntungan. Jadi mungkin keuntungan yang akan Anda peroleh tidaklah sebesar yang diperoleh jika menggunakan cara kedua.
Semoga informasi di atas bermanfaat untuk Anda semua ya.. Semoga sukses..

Daftar gratis di Olymp Trade: