Asuransi dalam bahasa Inggris dikenal dengan nama insurance yang artinya pertanggungan. Pertanggungan disini diartikan seseorang menangguh biaya tertentu untuk resiko yang terjadi di masa yang akan datang. Bila ditelusuri pengertiannya berdasarkan undang-undang maka asuransi dapat didefinisikan sebagai perjanjian antara pihak penanggung dan tertanggung dengan membayar premi asuransi kepada pihak tertanggung yang nantinya dijadikan pengganti apabila suatu hari penanggung memiliki kerugian,kerusakan ataupun kehilangan keuntungan atau tanggung jawab hukum yang timbul dari peristiwa tak pasti atau atas meninggalnya seseorang yang dipertangguhkan.

Asuransi

Jumlah premi yang dibayarkanpun berbeda – beda tergantung kesepakatan antara pihak tertanggung dan penanggung namun yang pasti dilakukan pembayaran secara rutin tiap bulannya. Pengguna asuransi sendiri di Indonesia bisa dikatakan masih sedikit dan mayoritas digunakan oleh kalangan menengah atas. Salah satu alasan lambatnya perkembangan asuransi di Indonesia ialah kurangnya kesadaran masyarakat Indonesia akan pentingnya memiliki asuransi untuk resiko masa depan mereka. Hal ini dibuktikan dengan hasil penelitian yang dilakukan sebelumnya mengenai kesadaran masyarakat Indonesia terhadap asuransi. Hasilnya menyatakan bahwa hanya 18 % saja yang mengerti dan memahami asuransi dari 240 juta jiwa.

Sumber: http://eleva.co/

Sumber: http://eleva.co/

Padahal disisi lain asuransi dinilai efektif untuk menunjang kualitas hidup seseorang sehingga tak heran bila kebanyakan negara maju mewajibkan warga negaranya untuk memiliki asuransi. Bagi anda yang belum mengerti benar pentingnya asuransi maka berikut 4 alasan kenapa anda wajib punya asuransi untuk diri anda beserta keluarga :

1. Melindungi Dari Peristiwa Yang Tak Pasti

Kematian ialah suatu peristiwa yang tak bisa anda prediksi terlebih bila anda juga menjadi tulang punggung keluarga. Anda bisa turut membantu keluarga anda biarpun telah tiada dengan menggunakan asuransi jiwa. Selain itu peristiwa lain yang ikut merugikan seperti kecelakaan atau bencana alam yang mampu membuat asset anda rusak atau hilang bisa digantikan jika anda mengikuti asuransi.

2. Sebagai Investasi

Asuransi tidak hanya sebagai salah satu sarana mencegah adanya resiko tetapi bisa digunakan sebagai intrumen investasi. Berinvestasi dalam bentuk asuransi akan menjaga keuangan anda di masa depan  serta memberikan rasa aman akan biaya yang timbul dikala tidak bekerja lagi.

3. Perlindungan Terhadap Resiko dan Keamanan

Asuransi nyatanya tidak hanya memberikan perlindungan akan peristiwa yang tak terencana seperti kematian tetapi juga memberikan kemanan terhadap resiko lainnya. Resiko itu diantara lain seperti penipuan kartu kredit atau bisnis serta kehilangan pendapatan akibat efisiensi perusahaan. Asuransi juga memberikan keamanan dalam hal pengobatan bagi anda yang ikut serta dalam asuransi kesehatan.

4. Tabungan Masa Depan Keluarga Anda

Jika anda tergolong nasabah yang tidak terlalu disiplin dalam hal menabung maka menggunakan asuransi bisa menjadi salah satu solusinya. Anda bisa mengikutkan anak – anak anda dalam asuransi pendidikan agar terjamin pendidikannya.

Kini telah berkembang beragam jenis asuransi mulai dari asuransi rumah hingga mobil yang mana akan memberikan ketenangan bilamana suatu hari terjadi pencurian. Tentunya hal ini akan menjamin kesejahteraan keluarga anda di masa depan. Kini untuk menyadarkan pentingnya asuransi pemerintahpun ikut andil dengan mengeluarkan BPJS Kesehatan yang memiliki nominal iuran rendah sehingga dapat diikuti berbagai kalangan.

Sekiranya ada 5 jenis asuransi yang disarankan untuk anda miliki seperti asuransi jiwa untuk resiko kematian, asuransi kesehatan untuk proteksi kesehatan anda. Ada pula asuransi mobil untuk keamanan kendaraan, asuransi property untuk melindungi rumah dan bangunan serta asuransi pendidikan demi menjamin pendidikan anda di masa depan.

Nah, melihat alasan pentingnya memiliki asuransi di atas, apakah kini anda sudah merencanakan untuk memiliki salah satu jenis asuransi tersebut?

Daftar gratis di Olymp Trade: